-->
NGx9MGB7Nap6Nax5MaRbNqN7MmMkyCYhADAsx6J=
MASIGNCLEANSIMPLE103

Air Terjun Kembar Wisata Unggulan Tersembunyi Di Solok Selatan

Lingkungan Air Terjun Kembar ini masih sangat alami. Air yang mengalir juga sangat segar bahkan bisa diminum langsung. Air Terjun Kembar memiliki ketinggian 20-25 meter. Ada dua tempat untuk mandi di Air Terjun Kembar ini. Pertama sungai kecil yang ada di sebelahnya dan yang kedua tepat di kolam tempat jatuhnya air terjun.

Selain mandi-mandi menikmati segarnya Air Terjun Kembar, Apalagi di sungai juga terdapat Ikan Gariang. Selain menikmati kesegaran Airnya di tempat ini Dunsanak juga bisa melakukan aktivitas berkemah, karena di sekitar air terjun terdapat area yang cukup luas.

Lokasi Air Terjun Kembar

Air Terjun Kembar Terletak di jorong Pincuran Tujuah di kecamatan Sangir Kabupaten Solok Selatan Propinsi Sumatera Barat, memiliki keindahan yang luar biasa deru air terjun yang bergemuruh serta suasana yang asri dan udara yang sangat segar menjadikan spot wisata ini menjadi salah satu wisata unggulan di solok selatan.

Akses Menuju Air Terjun Kembar

Dengan menempuh jarak sekitar kurang lebih 20 menit dari ibukota solok selatan yaitu Padang Aro sobat bisa sampai di spot yang satu ini, Dari tempat parkir dilanjutkan dengan jalan kaki dengan rute yang tidak sulit, hanya perlu 5 menit untuk sampai ke lokasi Air Terjun. Air Terjun ini sendiri sudah lama ditemukan oleh warga Bangun Rejo, Solok Selatan.

dalam perjalanan menuju Air terjun kembar pun sobat akan disuguhi pemandangan yang bagus salah satunya adalah kebun teh liki yang terhampar indah dan hijau laksana permadani. Selain lokasi wisata minat khusus Air Terjun Kembar sangat cocok untuk wisata keluarga karena lokasinya sangat luas dan memiliki spot foto yang sangat instagramable selain itu di lokasi ini juga tersedia arena camping ground untuk pengunjung.

Tiket Masuk Air Terjun Kembar

Dari Informasi yang didapat bahwa untuk masuk ke air terjun kembar tidak di pungut biaya sama sekali alias gratis tapi sobat explore diwajibkan untuk membayar parkir kendaraan.

Tips ke Air Terjun Kembar

Jika sobat datang berkunjung ke air terjun ini jangan lupa siapkan pakaian ganti jika ingin mandi-mandi. Jangan lupa juga untuk membawa bekal makan siang, karena makan siang di alam terbuka di Air Terjun Kembar ini mempunyai kenikmatan tersendiri.

meta saputri

 

#PiamanExplore

 

Share This Article :
1745663973787222366

Tradisi Rebutan 5 Ton Gula Warga Padang Keturunan India Peringati Wafatnya Ulama Asal India

Piamanexplore- Hari minggu tanggal 1 kemarin bulan 12 2024 ini   Ribuan warga Padang memperebutkan lima ton gula pasir dalam acara Festival ...